Pengertian :
Politik adalah kegiatan suatu bangsa yang memiliki tujuan untuk bisa membuat, mempertahankan serta mengamandemen peraturan umum yang bisa mengatur suatu kehidupan. Hal ini juga berarti jika politik tidak bisa lepas dari gejala konflik dan kerjasama.
Sedangkan Internet adalah jaringan besar yang saling berhubungan dari jaringan-jaringan komputer yang menghubungkan orang-orang dan komputer-komputer diseluruh dunia, melalui telepon, satelit dan sistem-sistem komunikasi yang lain.
Internet sendiri membawa peranan yang cukup besar mengenai demokrasi di Indonesia. Karena internet bisa digunakan untuk masyarakat berpendapat secara bebas atau menyuarakan hak asasi manusia yang mendorong kemajuan ke arah yang lebih baik. Akses informasi yang memadai juga disediakan dalam internet.
Cyberpolitics :
Sejalan dengan perkembangan teknologi yang sangat cepat, terutama internet. Sekarang internet menjadi sebuah pusat informasi. Oleh karena itu, banyak negara yang mulai bertransisi menjadi masyarakat informasi.
Cyberpolitics akan menjadi masa depan kampanye politik bagi setiap stake holder politik, terutama bagi mereka yang akan berkontestasi dalam kompetisi pemilihan politik. Aktivisme politik sudah mulai digantikan oleh bentuk komunikasi secara virtual. Cyberpolitics dengan demikian dapat membantu demokrasi berjalan sebagaimana mestinya.
Cyberpolitics juga sangat terkait dengan ilmu komunikasi, terutama turunannya, yaitu komunikasi politik. Ruang siber adalah medium komunikasi netizen. Cyberpolitics adalah medium komunikasi netizen untuk berkomunikasi tentang politik. Makanya, cyberpolitics akan sangat berkaitan dengan bagaimana kajian politik dimainkan di mediamedia baru, seperti media daring, media sosial, dll. Komunikasi cyberpolitics pun dapat dilakukan untuk pembentukkan opini publik dan propaganda melalui media-media baru
Kesimpulan :
Perkembangan teknologi informasi telah menciptakan sebuah “ruang baru” yang bersifat artifisial dan maya. Ruang baru ini telah mengalihkan berbagai aktivitas manusia, seperti politik, sosial, ekonomi, budaya dan spiritual dari dunia nyata ke dunia maya yang dikenal dengan dunia tanpa batas. Apapun yang dapat dilakukan di dunia nyata, sekarang dapat dilakukan dalam bentuk artifisialnya di ruang siber.